TUGAS 1.2.a.8 Koneksi Antar Materi – Nilai dan peran guru penggerak modul 1.2

 

TUGAS 1.2.a.8 Koneksi Antar Materi – Nilai dan peran guru penggerak modul 1.2

Oleh Himmatul Jamilah, S.Pd., M.Pd – CGP Angkatan 9 Kota Tangerang Selatan

Banten

 

Assalamu’alaikum wr.wb

Saya ingin merefleksi kegiatan pada modul 1.2 yang telah difasilitasi oleh Bapak Wira Rombe dan Pengajar Praktik Bapak Yurry Matufira dengan menggunakan model 4P


1.      Peristiwa

Satu bulan telah menjalani kegiatan Pendidikan guru penggerak, dengan suasana hati yang berawal dengan ketakutan terhadap tugas-tugas yang dikhawatirkan tidak dapat dituntaskan. Support teman-teman juga bapak kepala sekolah telah membangkitkan semangat untuk melanjutkan kegiatan PGP ini.

Pada modul 1.2 ini saya belajar mengenai nilai dan peran guru penggerak. Diawali dengan membaca modulnya dan diskusi yang dipimpin oleh bapak Wira Rombe.

 

2.      Perasaan

Setelah mempelajari modul 1.1 mengenai filosofi KHD, saya mulai terbuka tentang esensi Pendidikan yang sesungguhnya. Setiap anak terlahir dengan kondisi garis samar  yang ada pada dirinya. Tugas guru hanya menebalkan garis tersebut menuju harapan yang diinginkan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya. Tiga pemikiran KHD menjadi kekuatan yang mesti diterapkan dalam dunia Pendidikan. Pada modul 1.2 perasaan saya campur aduk. Antara senang dan ketidakmampuan untuk memenuhi kriteria sebagai guru penggerak. Nilai dan peran guru penggerak yang disajikan dalan modul serta diskusi, seolah membawa beban yang ada pada Pundak saya saat ini. Keterkaitan antara modul 1.1 dan modul 1.2 merupakan kajian lanjutan yang hendak direalisasikan dalam Pendidikan guru penggerak ini. Filosofis pemikiran KHD dalam Pendidikan yang berpihak pada murid, melahirkan nilai-nilai dan peran guru penggerak yang dituangkan dalam modul 1.2 ini.

 

Belajar mandiri dengan dibimbing oleh instruktur dalam elaborasi, serta diskusi kelompok bersama fasilitator dan pendampingan individu 1 dengan pengajar praktik, rasa ketakutan mulai berkurang. Menjadi perasaan senang telah melewati satu bulan.

 

3.      Pembelajaran

Sebelum belajar modul 1.1 dan 1.2 saya selalu beranggapan bahwa:

a.      Murid datang ke sekolah masih berupa kertas kosong, yang harus kita isi sesuai dengan materi atau kemauan guru

b.      Setiap pembelajaran bersumber dari guru, dan murid hanya menerima ilmu tanpa melihat karakter dan kodrat alam yang dimilikinya

c.       Saya jarang merefleksi kegiatan yang telah dilakukan dan akhirnya pembelajaran bersifat sama tanpa ada perubahan


Setelah mempelajari modul 1.1 dan 1.2 saya berpikir bahwa :

a.       Murid sebagai student center, dan guru bertugas menuntun kemampuan yang dimilikinya

b.      Salah satu nilai Pendidikan adalah berpihak pada anak. Artinya kodrat anak saat belajar dapat diwujudkan dengan bentuk metode pembelajaran yang menarik dan bermakna bagi murid.

c.       Merefleksi segala kelebihan dan kekurangan setelah melakukan kegiatan pembelajaran bersama murid. Seorang guru harus mampu bergerak untuk meningkatkan kualitas diri dan memperbaiki menjadi lebih baik.

d.      Pembentukan karakter murid harus diselaraskan dengan profil pelajar Pancasila agar murid dapat hidup sebagai individu dan bermartabat di tengah masyarakat.


4.      Penerapan ke depan (Rencana)

 Apa pengembangan diri yang sederhana, konkret dan rutin yang dapat saya lakukan sendiri dari sekarang, untuk membantu menguatkan nilai-nilai dan peran saya sebagai Guru Penggerak?

 Bentuk konkret sederhana yang dapat saya lakukan adalah:

a.       Belajar berpusat pada anak (student center)

b.      Memberikan pelayanan psikologi dengan melihat latar belakang anak

c.       Membentuk karakter murid dengan pembiasaan di sekolah

d.      Selalu berefleksi untuk melakukan perbaikan

e.       Berkolaborasi dengan warga sekolah dengan membuka diri terhadap saran dan masukan untuk peningkatan kualitas pembelajaran yang berpihak pada murid

 

Wassalamu’alaikum waramatullahi wabarakatuh

Salam guru penggerak

Tergerak, Bergerak, dan Menggerakkan

 

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koneksi Antar Materi – Coaching dan Supervisi Akademik Modul 2.3

“Membaca, lalu Menulislah. “

Koneksi Antar Materi Modul 3.1 – Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai-nilai Kebajikan Universal sebagai pemimpin